Saturday, 11 May 2013

HASIL PILKADA BALI 2013 DIKAWAL POLISI BRIMOB Pemilihan Gubernur Bali

QUICK COUNT PILKADA BALI 2013 Hitung Suara Cepat HASIL PILKADA BALI 2013 DIKAWAL POLISI BRIMOB Pemilihan Gubernur Bali. Kepolisian Daerah Bali mendapatkan bantuan pengamanan dari Mabes Polri saat Pemilihan Gubernur Bali Rabu 15 Mei 2013. Kapolda Bali Irjen Arif Wachyunadi mengatakan, setidaknya ada 300 anggota Satuan Brimob yang akan turut melakukan penjagaan. Lihat prediksi hasil quick count Pilkada Bali 2013.

"Nanti akan ada 300 personil dari Mabes yang akan membantu pengamanan Pilgub," kata Arif, Sabtu (11 Mei 2013). Keberadaan mereka nantinya akan membantu menguatakn posisi anggota Polda Bali yang sudah mendapat bagian penjagaan, karena Polda Bali tetap menjalankkan tugas rutin harian.

"Karena kami tetap ada tugas rutin, ada beberapa titik yang kosong dan kami perlu bantuan," kata Arif. Mereka akan ditugaskan berpencar dan mengamankan di titik-titik rawan. Bali mendapat pengamanan yang lebih karena menjadi daerah tujuan wisata dunia, sehingga pesta demokrasi nanti harus berjalan aman.

"Pilgub kita amankan," kata dia. Polda Bali menerjunkan 8.082 angggotanya atau dua pertiga dari seluruh anggota yang ada. Polda Bali akan melakukan pengamanan bersama-sama dengan TNI dan satuan pengamanan masyarakat lainnya. Panglima Kodam IX Udayana, Mayjen TNI Wisnu Bawa Tenaya mengatakan anggotanya sudah siap untuk melakukan pengamanan.

"Seluruh batalion akan dikerahkan," kata dia. Seluruh anggota akan siaga untuk melakukan pengamanan dan sudah siap dalam keadaan apapun.

Ditulis Oleh : Unknown // 20:50
Kategori:

0 comments:

Post a Comment

 

Update Terbaru

Statistik

Blog Archive

Powered by Blogger.